banner-hiupari

Konservasi Hiu dan Pari


Peran hiu dan pari di alam sangat penting untuk menjaga keutuhan dan kelestarian ekosistem di laut karena hiu sebagai pemangsa tertinggi di laut berfungsi mengontrol rantai makanan dan memakan ikan-ikan yang sakit. Sementara pari, khususnya pari manta adalah indikator sehatnya ekosistem laut. Data badan pangan dunia (FAO) menunjukkan bahwa Indonesia merupakan negara produsen hiu dan pari terbesar di dunia. Pemanfaatan hiu dan pari secara global saat ini sangat mengkhawatirkan, karena tingginya jumlah permintaan sirip hiu dan insang pari manta di pasar internasional telah mendorong tanda-tanda eksploitasi berlebihan. Jika keberadaan hiu dan pari di laut terancam, maka kesehatan laut akan turut terancam.

FRCI mendukung pemerintah dalam upaya-upaya konservasi dan pengelolaan hiu dan pari di Indonesia melalui program-program penyadartahuan, riset, serta peningkatan kapasitas dalam pengelolaan perikanan hiu dan pari. Untuk membangun kesadaran publik tentang pentingnya konservasi hiu dan pari di Indonesia, FRCI Bersama dengan WCS Indonesia meluncurkan kampanye #sobathiupari dalam bentuk kegiatan penyadartahuan dan edukasi. Bekerjasama dengan berbagai institusi, FRCI juga melakukan kegiatan riset dan monitoring di beberapa daerah di Indonesia untuk meningkatkan pemahaman mengenai status kesehatan stok beberapa spesies hiu dan pari terancam punah di Indonesia. Untuk memperkuat pengelolaan serta efektivitas implementasi CITES untuk hiu dan pari di Indonesia, FRCI bekerjasama dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan melaksanakan berbagai program pelatihan identifikasi hiu dan pari bagi institusi pemerintah, pengusaha, dan masyarakat.

infografis infografis infografis infografis